Masakan ini terinspirasi dari Buffalo Chicken Wings-nya Bunda Ricke. Dah lama bgd pengen nyoba resepnya, tapi gk pernah kebeli chicken wingsnya (haahahahha....mau tapi gk beli gmn mau jadi...?). Alhasil ubek2 kulkas ketemu si Cumi, ya sudahlah si Cumi aja yang di buffalo, Lhooo...???mank cumi bisa jadi kebo???qiqiqiiqiqi....Tapi berhubung waktu masaknya aku malas sambil liat2 catatannya Bunda Ricke, jadi aq masukin bahannya sesuai yang aku ingat aja. Karena waktu hasilnya ragu akan bahan2nya sama atw gk sama si buffalonya bunda Ricke, alhasil namanya ku ganti aja jadi Cumi Berlumur Asam Manis, asam manis dari saosnya dan berlumurnya dari hasil akhir yang cuminya dengan sukses terbalur saosnya...
Bahan:
300 gr cumi segar, bersihkan kulit ari dan buang tinta hitamnya
Bumbu rendaman:
1/2 buah jeruk nipis, peras airnya
1 sdt minyak wijen
1/2 sdt kecap inggris
1/4 sdt meica bubuk
1/4 sdt garam
Bumbu pelengkap dan saosnya:
3 siung bawang putih, cincang kasar
2 buah bawang putih, cincang kasar
1 buah cabe merah, iris serong
1/2 batang daun bawang, iris
2 sdm kecap manis
2 sdm saos tomat
1/2 sdt saos tiram
Cara membuat:
1. Lumuri cumi dengan bumbu rendaman, diamkan kira2 15 menit sampai bumbu meresap
2. Goreng cumi sampai matang, angkat, tiriskan
3. Tumis bawang putih dan bawang merah hingga layu dan harum
4. Masukkan saos tomat, kecap dan saos tiram, aduk sebentar hingga agak mengental
5. Masukkan cumi yang sdh digoreng, irisan cabe merah dan bawang daun. Aduk cepat sampai cumi terbalur bumbu. Angkat, sajikan hangat
Selamat mencoba yaaaa, sebagai variasi pilihan masakan cumi....
Tidak ada komentar:
Posting Komentar