dapur campur " in the kitchen my new world begin "

Selasa, 02 November 2010

Mie baso rawit

Mmmmm.....ini cuma episode kelanjutan dari baso ikan yang sudah aku posting sebelumnya, cuma bedanya pakai tambahan mie dan baso yang diisi sama potongan cabe rawit.
Bahan untuk pembuatan baso ikan , kuah dan gorengannya sama aja ya sama postingan sebelumnya.

Bahan:
Adonan baso ikan
1 bks mie telor
10-15 biji cabe rawit, potong2
1 ikat sawi hijau, potong2, rebus
1 biji tomat, potong kotak

Bahan pelengkap per porsi:
1/2 sdt kecap manis
1/2 sdt saos tomat
1/4 sdt minyak sayur
sdkt kecap asin
Bawang goreng
Bawang daun
Seledri

Cara membuat:
1. Ambil 1 sdt adonan baso ikan, beri lubang ditengahnya, masukkan potongan cabe rawit, tutup kembali. Pastikan benar2 tertutup ya, soalnya kalau menutupnya tidak rapat, saat direbus rasa cabe rawit akan menyebar keluar. Lakukan sampai adonan habis, terserah mau buat baso rawitnya berapa banyak.
2. Adonan baso yang sdh dibulatkan langsung dicemplungkan saja kedalam air mendidih ya...rebus sampai basonya timbul kepermukaan yang menandakan baso sdh matang.
3. Sementara menunggu basonya matang, didihkan 1/2 ltr air untuk merebus mie telor.
4. Setelah airnya mendidih, masukkan mie, biarkan sampai mie matang, kurleb 5-8 mnt.
5. Siapkan mangkuk untuk menyajikan mie nya, masukkan kecap manis, kecap asin, saos tomat dan minyak sayur.
6. Setelah mie matang, angkat dan tiriskan. Kemudian masukkan dalam mangkuk yang tadi sudah disiapkan, aduk mie agar rata terbalur kecapnya. Susun sawi hijau dan tomat diatas mie, taburi bawang goreng.
7. Sajikan bersama gorengan dan basonya yaaa......Selamat mencoba, dijamin nggak kalah enak ma mie baso yang sudah punya nama.....Guarantee

Tidak ada komentar:

Posting Komentar